Motivasi Sukses Hari Ini

Jumat, 04 Februari 2011

Tindakan Yang Efisien Menghasilkan Kesuksesan


Setiap hari yang kita jalani bisa menjadi hari yang menyenangkan bisa juga menjadi hari yang menyebalkan. Atau mungkin bisa menjadi hari yang penuh kesuksesan atau menjadi kegagalan. Kalau kita bisa memilih mungkin yang akan kita pilih adalah setiap hari penuh dengan kebahagian dan kesuksesan. Ini semua tergantung kepada apa yang kita lakukan setiap hari, yang berhubungan dengan cara kita melakukan tindakan efisien atau tidak. Jika ada sesuatu hal yang dapat kita lakukan hari ini tetapi kita tidak melakukannya hari ini ( menunda sampai besok ) dapat dikatakan bahwa kita gagal dalam tindakan kita. Dan dampaknya buat kita adalah sering menunda – nunda apa yang bisa kita lakukan hari ini. Saya secara pribadi juga masih belajar untuk tidak menunda – nunda apa yang harus saya lakukan hari ini, karena yang menjadi persoalan adalah semua yang kita akan kerjakan menjadi menumpuk yang membuat kita menjadi stress.

Sebenarnya kalau kita pikirkan tindakan menunda ini kelihatannya sangat sepele sama halnya dengan melakukan pekerjaan yang harus kita lakukan hari ini juga kelihatanya cukup sederhana. Namun sering kali kita menunda hal yang sederhana karena kita pikir besok masih dapat kita kerjakan. Dalam kenyataanya hari ini memiliki beban sendiri dan besok juga punya beban tersendiri. Melakukan “sekarang juga” cukup sederhana, apa susahnya melakukan sekarang? Namun sering kita abaikan. Karena itu untuk meraih kesuksesan dalam kehidupan sehari –hari, lakukan setiap hari apa yang harus atau bisa anda lakukan hari itu juga. Dengan melakukan setiap hari apa yang dapat kita lakukan akan mempercepat meraih apa yang kita inginkan.

Ada anjuran dari orang – orang sukses, pertimbangkan efisiensi dari setiap tindakan yang kita lakukan. Caranya adalah dengan bekerja secara lebih cerdas bukan lebih keras. Bekerja lebih keras berarti anda akan melakukan perkejaan satu minggu dalam satu hari, mungkin bisa dilakukan tapi ini membuat kita tertekan. Setiap tindakan kita memang selalu mengandung potensi efektif dan efisien atau tidak efisien. Jika kita melakukan tindakan yang efisien maka tindakan kita akan menghasilkan kesuksesan. Sebaliknya jika kita melakukan tindakan – tindakan yang tidak efisien akan menghasilkan kegagalan. 

Melakukan pekerjaan kita setiap hari yang dapat kita lakukan dengan tindakan yang efisien, meskipun tindakan yang kita lakukan kelihatannya sangat sederhana. Pertahankanlah visi anda dalam melakukan setiap tindakan. Dengan mempertahankan visi kita dalam melakukan tindakan memampukan kita membangun gambaran mental yang jelas tentang apa yang kita inginkan. Hal ini akan mendorong kita untuk melakukan tindakan dengan cara yang terbaik.

Bagaimana tanggapan anda?   

Semoga bermanfaat. Salam Brilian

Tidak ada komentar:

Posting Komentar